Senin, 27 Desember 2010

Kepedulian Belajar Semakin Rendah

Dari fakta dilapangan saat ini telah menunjukan betapa sangat memprihatinkan terpuruknya pendidikan pada anak remaja kita. Bahkan remaja lebih cenderung melakukan berbagai penyimpangan prilaku. Hal ini lebih disebabkan menurunnya kedisiplinan mereka, serta kurangnya kepedulian mereka terhadap belajar. Kemerosotan nilai-nilai prilaku semakin hari  semakin mengkhawatirkan. Jika  hal ini tetap dibiarkan, kemungkinan besar generasi penerus bangsa akan semakin hancur, serta pendidikan bukan lagi merupakan faktor utama dalam meraih cita-cita. Melainkan hanya sebagai pormalitas belaka.

Banyak faktor penyabab para pelajar ini kurang peduli dalam belajar, salah satunya pengaruh perkembangan kemajuan teknologi yang membuat mereka hanyut dan terbawa modernisasi yang mengesampingkan norma-norma susila dan agama. Memang kemajuan teknologi ini sangat bermanfaat untuk kehidupan, namun jika dilihat dari sisi buruknya berpengaruh terhadap perkembangan para remaja.

Saat ini banyak remaja lebih banyak menyibukan diri dengan kegiatan-kegiatan yang menyita waktu belajar mereka, seperti banyak menghabiskan waktu didepan televisi, komputer, dan handphone khususnya. Sehingga mereka tidak mempunyai waktu lagi untuk belajar, yang pada akhirnya pelajaran sekolah hanyalah dijadikan nomor yang kesekian kalinya.

Sudah waktunya tugas guru, orang tua dan pelaku pendidikan lainnya untuk mendorong dan memberikan peringatan  kepada para remaja ini. Untuk menyadarkan mereka memiliki rasa kepedulian akan pentingnya pendidikan. Mungkin memang sulit  untuk mengarahkan para remaja ini, akan tetapi semua harus segera dilakukan. Meski membutuhkan proses, namun perlahan tapi pasti remaja harus dirubah menjadi lebih baik,agar berguna dimasa depan.

Dengan kedisiplinan yang tinggi dan bimbingan orang terdekat, sudah dipastikan jiwa dan watak mereka akan  terbentuk dengan baik. Apalagi sambil menumbuhkan rasa ketertarikan akan belajar, maka sudah dipastikan kedepannya para remaja ini, akan menjadi manusia yang cerdas. Namun perlu juga diperkuat oleh moral dan agama yang bagus dijadikan pondasi hidup mereka.


Diterbitkan sebelumnya di : Sijori Mandiri. Kamis, 05 Maret 2009

Tidak ada komentar:

Posting Komentar